Eksperimen Basic Income Stockton Berhasil Menurunkan Tingkat Pengangguran

Di Stockton, California, 125 penduduk mendapat $ 500 per bulan, tanpa syarat apapun selama dua tahun. Setelah satu tahun, para peneliti independen melakukan kajian dampak pogram ini. Hasilnya, terjadi peningkatan jumlah mereka yang mendapatkan pekerjaan tetap (full time) dan penurunan terhadap depresi serta kecemasan para penerima program.

Eksperimen tersebut diluncurkan pada Februari 2019 dan berakhir pada Januari 2021, tetapi percobaan ini telah menginspirasi walikota lain untuk meluncurkan lebih banyak pilot basic income di kota-kota lain di Amerika Serikat.

Para pengkritik program ini berpendapat bahwa tunjangan tunai tanpa syarat semacam ini akan membuat orang semakin malas dan mengurangi insentif bagi orang untuk mencari pekerjaan. Tetapi hasil dari evaluasi program jaminan pendapatan di Stockton ini malah membuktikan sebaliknya.

Laporan hasil evaluasi program ini menemukan bahwa program Stockton berhasil mengurangi tingkat pengangguran di antara peserta selama tahun pertama dan membantu mereka melunasi hutang. Laporan tersebut mempelajari efek pembayaran dari Februari 2019 hingga Februari 2020. Partisipan juga melaporkan peningkatan kesejahteraan emosional mereka dan penurunan kecemasan atau depresi.

Walikota Stockton mengatakan bahwa jaminan pendapatan bulanan $ 500 ternyata membantu warga selama pandemi. Penerima basic income menghabiskan sebagian besar pembayaran itu untuk konsumsi barang-barang penting. Hampir 37% digunakan untuk makanan, sementara 22% untuk menunjang usaha, termasuk biaya perjalanan ke toko atau supermarket. 11% lainnya dihabiskan untuk utilitas, dan 10% dihabiskan untuk biaya perawatan kendaraan/mobil. Kurang dari 1% dari uang itu digunakan untuk alkohol atau tembakau.

Pada Februari 2020, lebih dari separuh peserta mengatakan mereka memiliki cukup uang untuk menutupi pengeluaran tak terduga, dibandingkan dengan 25% peserta pada awal program. Porsi peserta yang membayar utangnya naik menjadi 62% dari 52% selama tahun pertama program. Pengangguran di antara penerima pendapatan dasar turun menjadi 8% pada Februari 2020 dari 12% pada Februari 2019.

Dalam kelompok kontrol eksperimen – mereka yang tidak menerima tunjangan bulanan – pengangguran naik menjadi 15% dari 14%. Pekerjaan tetap atau penuh waktu di antara penerima pendapatan dasar juga naik menjadi 40% dari 28% selama tahun pertama program. Dalam kelompok kontrol, pekerjaan penuh waktu juga meningkat, meski tidak terlalu dramatis: menjadi 37% dari 32%. Para peneliti juga menemukan bahwa penurunan kecemasan, depresi, dan tekanan finansial yang ekstrem mendorong partisipan untuk memiliki rencana hidup yang lebih baik dan membantu mereka mengatasi kemunduran finansial yang tidak terduga selama pandemi berlangung.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *